Minggu, 11 Desember 2011

Ayah Norman Kamaru Tantang Kapolda Gorontalo Sumpah Pocong

Ayah Norman Kamaru Tantang Kapolda Gorontalo Sumpah Pocong


 GORONTALO - Idris Kamaru, ayah Norman Kamaru, menantang Kapolda Gorontalo Irawan Dahlan untuk bersumpah pocong.
Idris mengaku marah kepada Kepolisian Daerah Gorontalo yang membantah pernyataannya tentang sikap Polda Gorontalo yang sangat mengekang kreatifitas Norman dan seringnya Kapolda mematok harga mahal jika Norman diundang ke daerah lain.
"Saya menantang Kapolda Gorontalo untuk melakukan sumpah pocong untuk membuktikan siapa yang bohong," kata Idris.
Dia menilai Kapolda seharusnya mengayomi anak buahnya seperti Norman, bukan memecatnya secara tidak hormat, apalagi Norman membantu mengubah pandangan masyarakat tentang polisi. Kabid Humas Polda Gorontalo AKBP Lisma Dunggio sendiri membantah Polda Gorontalao mengekang Norman.
Menurutnya Polda hanya menjalankan aturan perundang-undangan.  Dia menyebut orang tua Norman melakukan pembohongan publik. "Kami hanya menjalankan peraturan. Norman kan dipecat karena menyalahi aturan, jadi apa yang disampaikan orang tuanya adalah pembohongan publik," kata Lisma.
Norman Kamaru dipecat setelah melalui proses sidang kode etik selama tiga kali.  Dia dipecat karena melanggar Pasal 14 Ayat 1a peraturan pemerintah nomor 1 tahun 2003, yaitu tidak masuk kerja selama 30 hari berturut-turut.
Norman sendiri tercatat sejak 1 Agustus tidak lagi menunaikan tugas sebagai anggota Gegana Brimob, Polda Gorontalo.

0 komentar:

Posting Komentar

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites